UPAYA PEMANFAATAN LAHAN DENGAN METODE HIDROPONIK SEBAGAI UPAYA PEMENUHAN KEBUTUHAN MASYARAKAT DESA TUMBAL KECAMATAN COMAL
Keywords:
Hidproponik, Teknologi, Pemanfaatan Lahan KosongAbstract
Perkembangan teknologi di bidang pertanian berkembang pesat, namun
banyak petani yang tertinggal dalam memanfaatkan kemajuan tersebut.
Salah satu teknologi yang patut disebarluaskan adalah teknologi hidroponik,
yaitu cara bercocok tanam dengan menggunakan media tanam selain tanah,
seperti batuan vulkanik, kerikil, pasir, sabut kelapa, serpihan kayu, atau
busa. Hal ini disebabkan oleh semakin langkanya lahan pertanian yang
disebabkan oleh perluasan sektor industri dan jasa, sehingga membuat
kegiatan pertanian konvensional menjadi kurang kompetitif karena tingginya
harga tanah. Teknologi hidroponik diharapkan dapat menjadi alternatif bagi
masyarakat yang mempunyai lahan atau pekarangan terbatas, sehingga dapat
dijadikan sebagai sumber penghasilan yang memadai. Artikel ini bertujuan
untuk mengeksplorasi upaya pemanfaatan lahan kosong dengan metode
hidroponik sebagai upaya pemenuhan kebutuhan masyarakat. Pemanfaatan teknologi hidroponik diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi
masyarakat, khususnya bagi mereka yang memiliki keterbatasan lahan.